Rangkaian pembagi
tegangan biasanya digunakan untuk membuat suatu tegangan referensi dari sumber
tegangan yang lebih besar, titik tegangan referensi pada sensor, untuk
memberikan bias pada rangkaian penguat atau untuk memberi bias pada komponen
aktif. Rangkaian pembagi tegangan pada dasarnya dapat dibuat dengan 2 buah
resistor, contoh rangkaian dasar pembagi tegangan dengan output VO dari
tegangan sumber VI menggunakan resistor pembagi tegangan R1 dan R2 seperti pada
gambar berikut.
Dari
rangkaian pembagi tegangan diatas dapat dirumuskan tegangan output VO. Arus (I)
mengalir pada R1 dan R2 sehingga nilai tegangan sumber VI adalah penjumlahan VS
dan VO sehingga dapat dirumuskan sebagai berikut.
VI = V2 + V0 = i . R1
+ i . R2
Nampak
bahwa tegangan masukan terbagi menjadi dua bagian ( o S v , v ), masing-masing
sebading dengan harga resistor yang dikenai tegangan tersebut. Sehingga
besarnya VO dapat dirumuskan sebagai berikut.
V0 = VI . (R2 / R1+R2)
Gambar
rangkaian pembagi tegangan diatas memperlihatkan suatu pembagi tegangan dengan
beban terpasang pada terminal keluarannya, mengambil arus io dan penurunan
tegangan sebesar vo. Kita akan mencoba menemukan hubungan antara io dan vo
. Jika arus yang mengalir melalui R1 sebesar i seperti ditunjukkan dalam
gambar, maka arus yang mengalir lewat R2 adalah sebesar i–io.
vo = vi . (R2 / R1+R2) - io . (R1 .R2
/ R1+R2)
vo
= vo/c – io . RP
Dimana vo/c
adalah besarnya tegangan vo tanpa adanya beban, yaitu saat io=0, dan harga
ini disebut sebagai tegangan keluaran saat rangkaian terbuka (open-circuit
output voltage) sebesar.
vo/c
= vi . (R2 / R1+R2)
dengan
RP
= R1.R2 / R1+R2
RP disebut
sebagai “resistansi sumber”, dimana harganya sama dengan resistansi R1 dan R2
yang dihubungkan secara paralel. Harga vo/c atau RP tergantung pada sifat
dari beban, sehingga efek vo akibat besarnya beban dapat dengan mudah
dihitung dengan menggunakan penyederhanaan rangkaian seperti terlihat pada
gambar berikut.
Dengan
rangkaian yang disederhanakan seperti diatas, maka dapat dengan mudah
ditentukan tengangan output vo. Dengan beban adala RL maka besarnya tegangan
output vo adalah.
vo
= vo/c . (RL / RL+RP)
Rangkaian
pembagi tegangan (voltage divider) merupakan dasar untuk memahami rangkaian DC
atau rangkaian elektronika yang lebih komplek.
Referensi :



0 komentar:
Posting Komentar